MENANAM POHON DALAM RANGKA HBR KE-37
19 Maret 2020 18:44:21 WIB 1,074 BERITA Ir. Maswal Noor, M.Si

Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat (Kadishut), Yozarwardi U.P, S.Hut, M.Si, melakukan penanaman pohon di Halaman Sekolah INS Kayu Tanam pada hari Jumat tanggal 13 Maret 2020. Penanaman pohon ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bakti Rimbawan ke-37 Tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Penanaman pohon diikuti oleh seluruh jajaran Dishut Sumbar (Sekretaris, Kepala Bidang, dan Kepala UPTD) dan UPT Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BKSDA, BPDAS-HL, BTNS, dan BTNKS).  Dipilihnya Sekolah INS Kayu Tanam sebagai lokasi penanaman merupakan tindak lanjut dari kesepakatan Dishut Sumbar, UMSB, dan INS Kayu Tanam untuk membuat Arboretum Tanaman Kehutanan di INS Kayu Tanam.

Kadishut Sumbar dalam sambutannya menyampaikan komitmen untuk membantu pembangunan Arboretum tersebut. Arboretum ini dapat menjadi etalase pohon endemik Sumatera Barat. Contohnya, generasi muda kita kedepannya dapat menemukenali pohon Andalas dengan melihat bentuk pohonnya di INS Kayu Tanam.

Kadishut Sumbar juga mengarahkan seluruh unit kerja Dishut Sumbar dan KemenLHK serta mengajak seluruh kelompok tani hutan di Sumbar untuk mendukung kebutuhan bibit pohon endemik bagi Arboretum ini. Kadishut juga menyampaikan apresiasi atas design arboretum yang telah dibuat oleh Fakultas Kehutanan UMSB.

Mudah-mudahan penanaman pohon ini memicu percepatan realisasi pembangunan Arboretum di INS Kayu Tanam. Kepala Sekolah INS Kayu Tanam juga menyambut baik rencana pembangunan Arboretum tersebut dan siap memobilisasi siswa untuk menyukseskan rencana tersebut.

 

#RimbawanSumbarJaya